Powered By Blogger

Minggu, 26 Mei 2013

APA ITU TAHLILAN ?



Yang dimaksud "tahlilan" adalah sebuah acara yang diselenggarakan ketika salah seorang dari anggota keluarga meninggal dunia.
Gambaran acaranya sebagai berikut: Secara bersama-sama, setelah proses penguburan selesai, seluruh keluarga, handai tolan, serta masyarakat sekitar berkumpul di rumah keluarga mayit (jenazah) hendak menyelenggarakan acara pembacaan beberapa ayat al-Qur'an, dzikir, berikut do'a-do'a yang ditujukan untuk mayit di alam sana. Karena dari sekian materi bacaannya terdapat kalimat tahlil yang diulang-ulang (ratusan kali), acara tersebut biasa dikenal dengan istilah "tahlilan".
Biasanya, acara ini berlangsung setiap hari hingga hari ketujuh dari saat kematian kemudian keempat puluhnya, seratus harinya, setahunnya, dan seterusnya. Pada acara tersebut, keluarga mayit menyajikan hidangan makanan/ minuman yang selalu variatif kepada orang-orang yang sedang berkumpul di rumahnya.
Apa yang disebutkan di atas adalah gambaran secara umum, sekalipun biasanya ada beberapa perbedaan antara daerah satu dengan daerah lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar